Pengertian, Manfaat, Tujuan dan Peran ERP (Enterprise Resource Planning)
APA ITU ERP ?
ERP (enterprise Resource Planning) atau perencanaan sumber daya perusahaan merupakan sebuah sistem informasi untuk mengidentifikasi dan merencanaan sumber daya pada perusahaan yang diperlukan untuk mengambil, membuat, mengirim, dan menghitung pesanan pelanggan. ERP adalah sebuah sistem informasi perusahaan yg dirancang untuk mengkoordinasikan semua sumber daya, informasi dan aktifitas yang diperlukan untuk proses bisnis secara lengkap. Sistem ERP pada umumnya didasarkan pada database dan rancangan perangkat lunak modular. ERP merupakan software yang mengintegrasikan semua departemen dan fungsi suatu perusahaan ke dalam satu sistem komputer yang dapat melayani semua kebutuhan perusahaan untuk mengkoordinasikan informasi, baik dari departemen penjualan, HRD, produksi atau keuangan.
INTEGRASI ERP DALAM ORGANISASI
Seperti gambar tersebut, ERP mampu mengintegrasikan semua departemen yang ada di dalam suatu organisasi, berbeda dengan sistem yang tidak menggunakan ERP informasi – informasi dari setiap departemen tidak semua saling terintegasi dengan departemen lain.
MANFAAT ERP
- Integrasi data keuangan : Untuk mengintegrasikan data keuangan sehingga top management bisa melihat dan mengontrol kinerja keuangan perusahaan dengan lebih baik.
- Standarisasi Proses Operasi : Menstandarkan proses operasi melalui implementasi best practice sehingga terjadi peningkatan produktivitas, penurunan inefisiensi dan peningkatan kualitas produk.
- Standarisasi Data dan Informasi : Menstandarkan data dan informasi melalui keseragaman pelaporan, terutama untuk perusahaan besar yang biasanya terdiri dari banyak business unit dengan jumlah dan jenis bisnis yg berbeda-beda.
- Pengambilan keputusan menjadi efektif dan efisien : Menawarkan sistem terintegrasi dalam perusahaan, sehingga proses dan pengambilan keputusan dapat dilakukan lebih efektif dan efisien.
TUJUAN DAN PERANAN ERP DALAM ORGANISASI
- Mengkoordinasikan bisnis organisasi secara lengkap dan menyeluruh
- Menjadikan perangkat lunak :
– Mengotomasisasi dan integrasi banyak proses bisnis
– Membagi database yg umum dan praktek bisnis melalui enterprise
– Menghasilkan informasi yang real-time
– Memungkinkan perpaduan proses transaksi dan kegiatan perencanaan - Mengurangi proses kinerja yang banyak memakan waktu serta menghilangkan terjadinya duplikasi data
- Membantu meningkatkan penjualan karena membantu mengelola barang atau jasa lebih cepat
Referensi : (ERP, Asti Widayanti, 2017) & (ERP, Yuliati,2017)
By : Miranda Arianty – Aslab Komputer