Kualifikasi Khusus Calon Asisten Laboratorium Komputer 2017/2018

Kualifikasi Umum Asisten Laboratorium Komputer :

  1. Mampu mengoperasikan perangkat komputer dengan baik dan benar.
  2. Mampu melakukan instalasi dan pengoperasian software yang digunakan didalam laboratorium komputer.
  3. Mampu melakukan troubleshooting terhadap permasalahan software dan system operasi.
  4. Mampu untuk menganalisa kebutuhan laboratorium komputer demi menunjang kegiatan praktikum di laboratorium komputer baik dari segi software maupun hardware.
  5. Mengetahui spesifikasi sebuah hardware yang cocok digunakan di laboratorium komputer.
  6. Mampu menganalisa dan melakukan troubleshooting terhadap permasalahan hardware komputer.
  7. Mampu melakukan perawatan/ maintenance pada perangkat komputer.
  8. Menguasai dasar sebuah jaringan TCP/IP.
  9. Mampu melakukan instalasi, konfigurasi serta maintenance jaringan komputer laboratorium.
  10. Menguasai dasar Kelistrikan.
  11. Menguasai dasar K3 Laboratorium.

Kualifikasi Khusus :

  • Lab Programming, Database, PRIDE, GEAR.

    • Menguasai beberapa Bahasa Pemrograman,
    • Memahami konsep MVC (Model, View, Controller).
    • Menguasai HTML dan PHP Native / Framework CodeIgniter.
    • Menguasai MySQL / bahasa query.
    • Memahami dan menguasai JavaScript, jQuery, AJAX Script.
    • Mampu merubah atau memodifikasi CSS.
    • Terbiasa mengoperasikan Website,
    • Pernah membangun website dan digunakan oleh instansi tertentu,
  • Lab Multimedia

    • Menguasai bahasa pemrograman Java.
    • Mampu menggunakan aplikasi yang berkaitan dengan tujuan multimedia editing grafis (Adobe Photoshop, adobe Illustrator), video editing (Adobe Premiere), 3d Desain dan Animasi (Blender), dll.
  • Lab Operating System

    • Mampu melakukan instalasi sistem operasi windows (windows 7,8,10) dan linux (Debian based distro).
    • Mampu melakukan pengelolaan hak akses baik pada file, system, ataupun aplikasi pada sistem operasi windows dan linux.
    • Mengetahui sekurang-kurangnya satu teknik clonning pada sistem operasi (diutamakan mampu mengoperasikan PXE-BOOT).
    • Mengetahui berbagai layanan jaringan yang umumnya digunakan pada jaringan komputer (DHCP, DNS, WEB Server dll).
    • Mengetahui berbagai port yang umumnya digunakan pada layanan jaringan.
    • Mampu melakukan manajemen proses dan memori pada sistem operasi.
    • Mengetahui berbagai topologi pada jaringan komputer dalam jaringan lokal.
    • Mangetahui cara kerja setiap komponen utama yang terdapat pada sistem komputer (RAM, CPU, STORAGE).
    • Menguasai teknik pengalamatan IP pada sistem operasi windows dan linux.
    • Mampu melakukan berbagai metode troubleshooting pada perangkat keras komputer (PSU, VGA, RAM, Motherboard dll)
    • Mengetahui tata cara instalasi berbagai perangkat jaringan (Switch, Router dll).
  • Lab ERP & Accounting

    • Menguasai semua software Accounting dan ERP baik instalasi, penggunaan serta troubleshoot software accounting
    • Mampu melakukan instalasi dan mengkonfigurasi database e-SPT

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *